Jelang Pilkada Serentak, Dandim Tekankan Netralitas

    Jelang Pilkada Serentak, Dandim Tekankan Netralitas
    (Foto Dokumen): Dandim 0705/ Magelang Letkol Inf Jarot Susanto,S.H.,M.Si Saat Memberikan Jam Komandan Kepada Seluruh Anggota Militer dan PNS di Lapangan Kodim Magelang

    MAGELANG - Usai pelaksanaan Upacara bendera hari senin,  Komandan Kodim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto S.H., M.Si memberikan jam komandan kepada seluruh anggota di lapangan upacara Kodim Magelang, Senin (02/09).

    Dalam arahannya Komandan Kodim (Dandim) Magelang menyampaikan, penekanan kepada seluruh anggota untuk selalu menjaga netralitas terkait Pilkada serentak.Terkait Pilkada, TNI sebagai aparatur negara sudah diatur dalam undang-undang dalam rangka mengamankan pelaksanaan Pilkada.

    "Untuk itu mengingat sebentar lagi akan diadakan Pilkada dan para Babinsa juga berada diwilayah binaannya saya berpesan agar selalu menjaga netralitas, " lanjut Dandim.

    Selain tentang netralitas, Dandim juga mengajak kepada seluruh anggota agar menjauhi segala bentuk perjudian termasuk judi online yang ahir-ahir ini marak, yang mana telah terbukti dan banyak contoh orang yang gemar judi hidupnya tidak akan bahagia, rumah tangga dan karirnya hancur gara-gara judi.

    "Ingat perjudian dalam TNI termasuk pelanggaran berat, judi selain merugikan diri sendiri juga merugikan keluarga dan juga nama baik satuan maka jauhi judi mulai detik ini, " tegas Dandim.

    Lebih lanjut disampaikan Dandim, program staf teritorial salah satunya Bakti TNI dalam hal ini program RTLH yang tersebar di wilayah Kodim Magelang, agar para Danramil beserta Babinsa selalu melekat, sehingga saran dan masukan dalam pembangunan dapat dilaporkan ke Komando.

    "Kehadiran Danramil dan Babinsa di setiap pembangunan pengerjaan RTLH, merupakan wujud untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat , " tambah Letkol Inf Jarot Susanto.

    Mengakhiri arahannya Dandim mengajak seluruh anggota untuk selalu menjaga kesehatan dan kebugaran agar selalu siap dalam mengemban tugas-tugas kedepan karena tanpa kesehatan mustahil kita dapat melaksanakan tugas dengan baik.

    "Jaga kesehatan dan kebersihan, jaga kekompakan dan soliditas baik antar sesama rekan maupun atasan dan bawahan, jaga nama baik satuan dan tetap semangat dalam melaksanakan tugas, " pungkas Dandim.

    Redaktur: Serka M. Latif.

    magelang
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Peringati HUT Ke-63 Korem 072/ Pamungkas,...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Kebugaran, Personel Kodim Magelang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara
    Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Bagikan Alkitab dan Bacaan Rohani untuk Gereja GPIB di Sei Manggaris

    Ikuti Kami